Rekomendasi 7 Game Terbaik di Xbox, Wajib Coba!

Memasuki tahun 2023, platform Xbox berhasil menghadirkan lebih dari 450 game untuk pemain konsol, dan lebih dari 400 untuk pemain PC. Belum lama ini, Xbox menambhakan dua game eksklusif Xbox Game Studios, yaitu Starfield dan Forza Motorsport. Selain itu ada Cities: Skylines 2, Persona 5 Golden dan Persona 3 Portable, yang memulai debutnya dengan konsol Xbox di awal tahun ini.

Dengan ukurannya yang besar dan banyak pilihan yang ditawarkan, mungkin kamu agak bingung untuk memilihnya. Melalui artikel yang dirangkum Pasargames, berikut ini daftar game terbaik di Xbox versi tahun 2023 yang bisa kamu coba di waktu luang.

1. Assassin’s Creed Origins

Ubisoft Montreal/Ubisoft

Game ini seperti ada ramuan fenomenal dari wisata sejarah, pernceritaan fiksi dan ilmiah, serta pertarungan terbuka. Assasin’s Creed menampilkan sebagian besar dunianya yang kosong dan membiarkan semuanya terbakar. Petanya terbentang di atas gurun, pegunungan, oasis, dan kota-kota yang disinari matahari perlahan-lahan terkubur dalam pasir. Sementara itu, ada dua tokoh utamanya, Bayek dan Aya yang akan menjalin kisah cinta di dalam video game ini.

2. Cities: Skylines

Colossal Order/Paradox Interactive

Cities: Skylines adalah game yang memungkinkan kamu dapat memahami seluk beluk manajemen mikro perkotaan serta bagaimana dan mengapa kota Metropolitan berubah sebagai respons terhadap kebutuhan warganya. Bahkan para perencana kota turut menyoroti game ini, lho. Salah satu game terbaik di Xbox ini akan memperlihatkan perangkap yang dilakukan sebagian besar pembangunan kota yang memperlakukan sumber daya dan sistemnya hanya sebagai titik dalam daftar. Kamu akan mengalami pergulatan dengan kebenaran dan betapa kacaunya masyarakat.

3. Citizen Sleeper

Image: Jump Over the Age/Fellow Traveller

Selanjutnya, ada Citizen Sleeper, sebuah game RPG yang berlatar belakang di luar angkasa. Dalam masyarat kapitalis, kamu akan terjebak di stasiun luar angkasa. Kamu harus mengatur waktu, energi, dan hubungan kamu untuk bertahan dari keruntuhan dan peristiwa anarki. Dalam perjalanannya, kamu akan membuat keputusan untuk mendapatkan bayaran dan membantu orang-orang di sekitar. Nggak hanya latarnya yang menarik, Citizen Sleeper menyuguhkan karakter-karakter yang berpengaruh dan dinamis. Selain menemukan tujuan, kamu juga akan menikmati alur permainannya.

4. Death’s Door

Acid Nerve/Devolver Digital

Kecil namun unik, di permainan Death’s Door, kamu bermain sebagai seekor Gagak yang bekerja sebagai malaikat maut untuk kehidupan akhirat. Misimu adalah berpetualang di dunia dan merenggut nyawa para bos. Game ini sangat unik, begitu pun juga karakternya. Dengan ruang bawah tanah yang bagus untuk dijelajahi untuk memecahkan teka-teki. Selain itu, akan ada juga musuh raksasa yang akan menguji kemampuan dan kesabaranmu.

5. Forza Horizon 5

Playground Games/Xbox Game Studios via Polygon

Forza Horizon 5 adalah game balapan terbaru yang terdapat di platform Xbox. Bak pesta visual, game ini berisi dengan tampilan mobil yang paling realistis. Tak sekadar grafisnya yang menarik, Horizon 5 memberimu kebebasan untuk berkeliling di gambaran peta besar dengan mobil yang kamu inginkan. Kamu juga dapat mengendarai mobil sport yang bagus saat off-road atau mobil hummer dari jalan besar.

6. Grand Theft Auto 5

Rockstar North/Rockstar Games

Grand Theft Auto (GTA) 5 merupakan salah satu game terbaik dan terpopuler di kalangan gamer. GTA telah mengeluarkan banyak serinya, juga mengalami banyak peningkatan grafis yang menakjubkan. Permainan ini berfokus pada tiga penjahat dari tiga latar belakang yang berbeda, mereka juga melakukan perampokan di kota Los Santos, versi fiksi California Selatan. Untuk menceritakan kisah Michael, Franklin, dan Trevor, GTA 5 menerapkan fitur yang memungkinkan kita bisa bertukar karakter protagonis sesuka hati.

7. Hitman World Of Assassination

IO Interactive

Termasuk game sandbox terbaik, Hitman sudah memperbaharui permainannya hingga versi Hitman 3. Sebagai agen 47, kamu akan memanjat gedung, menyelinap di sekitar pesta, dan membunuh mata-mata. Hitman World of Assassination memberimu lebih dari selusin peta untuk dimainkan. Beberapa waktu lalu, pengembang juga menambahkan mode freelancer yang berfungsi seperti roguelike saat agen 47 membunuh empat sindikat kejahatan besar, menyempurnakan tempat persembunyiannya saat pergi. Meski serial ini mungkin tentang kekerasan dan pembunuhan, tetapi Hitman masih tetap ringan dan menyenangkan.

Bagi kamu yang penasaran ingin mencoba keseruan game di atas, ada pilihan paket eksklusif Xbox Gift Card dan Xbox Live yang bisa kamu dapatkan dari Pasargames.id!

Leave a comment