Jadwal MSC 2024, Top 4 Tim Akan Bersaing di Babak Semifinal!

Turnamen MSC 2024 Mobile Legends X EWC kini telah memasuki knockout stage, bracket semi final. Dari sekian persaingan sengit, saat ini tersisa top 4 tim yang bertahan di MSC 202J4. Mereka di antaranya adalah tim hebat dari Filipina, sedangkan yang lainnya dari Singapura dan Malaysia.

Sebelumnya dikabarkan bahwa HomBois, yang salah satu pemainnya berasal dari Indonesia, yaitu Udil, alami kekalahan pada posisi 8 besar usai melawan NIP Flash.

Kini menuju babak semi final, hanya ada tiga peluang tim perwakilan negara yang akan melaju ke babak Grand Final. Tim tersebut berasal dari Filipina, Malaysia, atau Singapura.

Dua tim asal Filipina tidak dapat maju ke Grand Final karena mereka akan saling berhadapan di babak semifinal, yaitu Falcons AP, Bren, dan Liquid Echo.

Hasil pertandingan MSC 2024 day 2 Knockout Stage:

  • Liquid Echo (Filipina) vs Falcon Esports (Myanmar): 3-1
  • Falcons AP. Bren (Filipina) vs See You Soon (Kamboja): 3-0
  • Selangor Red Giants (Malaysia) vs Fire Flux Esports (Turki): 3-2
  • NIP Flash (Singapura) vs HomeBois (Malaysia): 3-2

Jadwal dan Bracket MSC 2023 Day 3 Knockout Stage (Jumat, 12 Juli 2024):

  • Liquid Echo (Filipina) vs Falcons AP. Bren (Filipina) – 19.000 WIB

Derbi Filipina akan segera berlangsung! Salah satu dari Liquid Echo atau Falcons AP. Bren akan menjadi perwakilan Filipina yang maju ke babak Grand Final MSC 2024. Pertandingan MSC 2024 dapat disaksikan langsung melalui live streaming, yang akan dipandu oleh sejumlah talent terbaik dari Indonesia.

Selain itu, live streaming dalam Bahasa Indonesia juga tersedia untuk menyaksikan pertandingan MSC 2024.

Dapatkan berita game terbaru dan info diskon menarik di PasarGames!

Leave a comment