Dalam rangka merayakan anniversary ke-5, Act 3 Valorant merilis battle pass baru, lho! Jadi, pemain akan dibuat bernostalgia kembali ke tahun 2020 dengan rangkaian kartu pemain spesial bertema anniversary
Kartu-kartu tersebut adalah Kartu 5 Years: Duelists, Kartu 5 Years: Cypher’s Revenge, dan Kartu 5 Years: Can’t Slow Me Down. Adapun Gun Buddy dan Spray yang ikut dalam nostalgia, seperti Spray Balikbayan Box dan Buddy Boba Truck Animasi.
Pada fitur Act 3 Valorant ini, pemain bisa memberikan hadiah kepada pemain lainnya dengan beberapa item di store pilihan. Hadiah tersebut bisa berupa bundle utuh atau item terpisah.
Bersamaan dengan ini, Duo’s Day juga kembali dengan capsule edisi terbatas yang menghadirkan duo kocak Haz dan Matt. Dengan begitu, pemain bisa memberikan hadiah berupa bundle kepada Haz atau Matt dalam hidup mereka.
Act 3 Valorant edisi anniversary ke-5 juga menghadirkan koleksi baru, Divergence, ketika fantasi serta elemen-elemen dunia lain saling berbenturan dalam bentuk skin baru untuk Vandal, Classic, Judge, Operator, dan Staff melee.
Top up Valorant di Pasargames pakai kode TOPUPMEI dan nikmati diskon 10%! Pas banget buat rayain anniversary ke-5 Valorant, nih!